Gedangan, 10 Maret 2025 – Bulan Ramadhan tahun ini terasa begitu istimewa di Masjid An Nashr Gedangan. Suasana keagamaan semakin hidup dengan meningkatnya jumlah jamaah yang datang untuk melaksanakan shalat fardu maupun tarawih secara berjamaah. Tak hanya anggota jemaat, banyak pula warga ghair (non-anggota) yang turut serta dalam ibadah, mulai dari kaum bapak, ibu, hingga anak-anak.
Keberkahan Ramadhan begitu terasa, terutama dengan kehadiran jamaah baru. Pada waktu Subuh, terlihat ibu-ibu yang rutin berjamaah, sementara saat Maghrib, sejumlah bapak-bapak dari sekitar masjid hadir untuk berbuka bersama sekaligus melaksanakan shalat berjamaah. Bahkan, beberapa anak SD yang mendapat tugas dari sekolah ikut serta dalam shalat tarawih dan ceramah, serta meminta tanda tangan imam sebagai bukti keikutsertaan mereka.
Bakti Sosial dan Berbagi di Bulan Suci
Pada Minggu, 9 Maret 2025, sejak pukul 08.00 WIB, Masjid An Nashr Gedangan menggelar kegiatan bakti sosial yang meliputi cek kesehatan, bazar sembako murah, serta pameran buku-buku jemaat. Antusiasme masyarakat cukup tinggi, terbukti dari 98 paket sembako yang disediakan, terdiri dari minyak goreng, gula, dan beras, ludes terjual. Sementara itu, sebanyak 27 orang memanfaatkan layanan cek tensi darah, yang terdiri dari 15 warga ghair dan 12 anggota jemaat.
Menjelang berbuka puasa, tepatnya pukul 16.00 WIB, panitia membagikan 50 porsi takjil gratis di depan masjid. Sebelum pembagian, doa dipimpin oleh sesepuh jemaat, Bapak Bambang Sutarto, menggantikan mubaligh yang sedang sakit. Kegiatan ini melibatkan partisipasi aktif dari Anshar, Khuddam, Athfal, dan Abna, yang turut membantu dalam proses distribusi.
Buka Puasa Bersama dan Kajian Islami
Momen berbuka puasa bersama juga menjadi ajang silaturahmi yang kian mempererat hubungan dengan masyarakat sekitar. Dalam acara ini, panitia mengundang kelompok senam serta warga sekitar masjid. Sebanyak 9 warga ghair hadir dalam kegiatan tersebut. Acara dimulai pukul 17.00 WIB dengan pengajian yang disampaikan oleh Bapak Abdul Karim, Sekretaris Tabligh, dengan tema Arti dan Makna Shalat Tarawih. Pengajian ini memberikan pemahaman lebih dalam mengenai pentingnya shalat tarawih dalam bulan suci Ramadhan.
Semarak Al-Qur’an di Ramadhan Pertama
Setiap hari, setelah shalat tarawih dan bakda subuh, diadakan dars Al-Qur’an untuk memperdalam pemahaman agama. Keberkahan Ramadhan semakin terasa dengan khatamnya tiga anggota jemaat pada hari pertama bulan suci ini.
Dengan berbagai kegiatan yang telah terlaksana, Ramadhan di Masjid An Nashr Gedangan tahun ini benar-benar penuh dengan keberkahan dan semangat kebersamaan. Semoga momentum ini terus berlanjut hingga akhir bulan suci, membawa manfaat bagi seluruh umat.
Isyaat Gedangan