Official Website Organisasi Perempuan Muslim Ahmadiyah

Meriahkan SERASI, Lajnah Citeguh Gelar Berbagai Lomba Kerohanian

SERASI

Citeguh – Dalam rangka memeriahkan program SERASI (Semarak Ramadhan Ahmadiyah Seluruh Indonesia), Lajnah Imaillah cabang Citeguh melaksanakan lomba-lomba kerohanian.

Berbagai lomba yang digelar adalah hafalan doa harian bagi anak usia di bawah 7 tahun (banath dan abna), hafalan doa rohani program dan kuis ranking 1 dengan tema pengetahuan Al-Qur’an untuk anak usia 7-15 (Athfal dan Nashirat), serta lomba pengetahuan Al-Qur’an online menggunakan google form untuk khudam dan Lajnah Muda.

Kegiatan dilaksanakan pada 22 sampai 23 Maret 2024, dikuti oleh 35 orang peserta dan berlangsung mulai pukul 9.00 sampai 11.30 WIB.

Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh Ketua Daerah LI Jabar 07, Ibu Yanti Susianti. Selanjutnya, pembacaan ayat suci Al-Quran beserta terjemah oleh Muhammad Al Islam dan Syaakir Mubarak Kamil yang  dilanjutkan dengan sambutan dari bapak Iwan Suryawan, sekretaris Ta’lim cabang.

Dalam sambutannya, beliau memaparkan tentang program yang dibuat khusus untuk menumbuhkan semangat dalam mengkaji Al-Qur’an di waktu ramadhan yaitu SERASI 2024.

Salah satu kegiatan yang ada dalam program ini adalah lomba-lomba kerohanian yang berkaitan dengan Al-Qur’an. Beliau juga mengajak seluruh peserta dan panitia untuk berdoa agar kegiatan yang akan dilaksanakan terlaksana dengan baik dan lancar.

Pukul 9.45 kegiatan lomba berlangsung. Lomba hafalan doa harian didampingi oleh Ibu Yanti Susianti dan Ibu Nurnaini yang sekaligus sebagai juri. Sedangkan lomba hafalan doa rohani program didampingi oleh Ibu Dewy Nur Afiyah dengan dua orang juri yaitu Ibu Lia Yulianti dan Ibu Kurniati Gusti. Sementara lomba kuis ranking 1 dilaksanakan pada 23 Maret setelah kegiatan pembelajaran selesai.

Share :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

LI Indonesia Update