Citeguh, 29 januari 2025, bertepatan dengan hari libur nasional (Tahun Baru Imlek), Lajnah imaillah Citeguh lakukan kunjungan ke Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Hasanah Kautsar yang berada di Kawalu, Tasikmalaya.
Sesampainya di sana, kami disambut hangat oleh tim pengelola panti dan anak-anak yang tinggal di sana. LKSA Hasanah Kautsar diresmikan pada 28 februari 2024 ini, dihuni oleh 7 orang anak (Khudam, Athfal, Nashirat) dan dikelola oleh 7 orang yang terdiri dari 4 staff dan 3 relawan.
Setelah berbincang-bincang tentang LKSA, kami diajak untuk room tour melihat ruangan-ruangan yang berada di LKSA. Dari mulai ruang tempat belajar, kamar hingga dapur.

Kemudian Nn. Ghina Nurhasina Ihsan selaku Ketua Amsaw Jabar 7 dibantu oleh seorang LI muda Citeguh Nn. Ribkah Aulia Kamil memberikan keterampilan khusus kepada anak-anak yaitu membuat poster “Empat Kata Ajaib” dengan menggunakan kertas karton, pewarna dan kertas origami. Anak-anak diajak untuk membuat poster sekreatif mungkin. Selama membuat poster, anak-anak terlihat antusias karena sebagian dari mereka memang memiliki hobi dan bakat dalam seni khususnya menggambar.
Selain itu, sembako kami sampaikan dari cabang Citeguh untuk Panti. Kegiatan ini berlangsung hingga pukul 16.50 WIB yang ditutup dengan doa bersama
Penulis : Sekr. Isyaat Citeguh (Winie Wilianurunnisa)